Viewers

Jumat, 26 Oktober 2012

Ringkasan Materi " MANUSIA dan KEBUDAYAAN "


        Pada tanggal 20 Oktober 2012 untuk perkuliahan " Ilmu Budaya Dasar ", saya mendapatkan beberapa pemamahaman tentang Manusia dan Kebudayaan. Manusia terdiri dari tubuh dan jiwa sebagai satu kesatuan. Manusia juga mempunyai kemampuan untuk bekarya, maka dari itu sebuah kebudayaan tercipta. Manusia terdiri dari empat unsur yang saling berkaitan.

       Unsur-unsur tersebut diantara nya Hayat, Ruh, Jasad dan Keakuan. Yang pertama Hayat berartikan salah satu unsur hidup yang dapat ditandai dengan adanya aspek kehidupan atau gerak keseharian nya. Kedua, Ruh berartikan unsur spiritual yang tercantum didalam diri seorang manusia. Ketiga, Jasad berartikan fisik seorang manusia yang dapat terlihat dan yang Keempat, Keakuan berartikan sadar akan adanya dirinya sendiri.
 
        Manusia tentunya mempunyai suatu kepribadian. Didalam kepribadian manusia tercipta 3 unsur. Yang pertama unsur Id yaitu keinginan,hasrat atau naluri manusia yang tidak terlihat dari luar namun berada di dalam diri manusia. Kedua, unsur Ego yaitu keinginan yang tercipta didalam diri manusia itu sendiri untuk menjalani kehidupan sosialnya dan yang ketiga adanya unsur SuperEgo yaitu keinginan yang timbul karena orang lain.

     Setelah kita mengetahui beberapa  pemahaman tentang manusia, tentu nya manusia tidak luput dari sebuah kebudayaan. Kebudayaan berartikan pola perilaku manusia yang berasal dari lingkungan alam yang turun temurun berkembang serta dimiliki bersama oleh sekelompok orang untuk diwariskan dari generasi ke generasi. Apa hubungan manusia dengan kebudayaan? 

      Tentunya manusia mempunyai hubungan dengan kebudayaan. Salah satu nya manusia sebagai pelaku kebudayaan. Apabila tidak ada manusia, kebudayaan tidak akan ada. Sebab kebudayaan didasari dengan pola perilaku manusia secara turun temurun. Kebudayaan juga merupakan objek yang dibuat oleh manusia. Objek kebudayaan meliputi pembuktian adanya suatu kebudayaan. Contoh nya seperti pembuktian dengan adanya baju adat yang dibuat oleh manusia.

      Kebudayaan memiliki beberapa ciri, salah satunya dengan diteruskan nya kebudayaan melalui proses belajar. Apa maksud dari pengungkapan tersebut? maksudnya kebudayaan secara turun temurun akan terus berlanjut, tetapi tetap ada proses pembelajaran.

      Telah saya paparkan mengenai materi tentang " Manusia dan Kebudayaan " . Tentu nya ada beberapa hal Positive yang perlu kita tekankan dan ada beberapa hal Negative yang perlu kita jauhkan dalam kehidupan sehari- sehari mengenai manusia dan kebudayaan nya.

(+) Positive yang harus ditekankan
     *  Menghargai seluruh kebudayaan yang pernah kita ketahui dan temui
     * Melestarikan kebudayaan
     * Menjungjung tinggi nilai suatu kebudayaan

(-) Negative yang harus ditinggalkan
  * Terpengaruh dengan budaya asing yang dapat merusak moral serta martabat khususnya di dalam kebudayan yang kita miliki, contoh nya seperti berpakaian yang kurang sopan akibat dari pengaruh budaya barat.
    * Kesenjangan budaya yang menyebabkan budaya yang satu dengan yang lain saling berselisih
    * Meninggalkan warisan budaya, seperti alat musik Tradisional Serunai dari daerah Minang yang sekarang jarang terlihat atau bahkan jarang digunakan oleh masyarakat pada umum nya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar